Sumpah Pemuda dan Mahasiswa



Pemuda dalam siklus hidup seorang manusia merupakan sebuah masa dimana seseorang mengeksplorasi dirinya. Semangat yang menggebu-gebu dan tekad yang membara identik dengan seorang pemuda. Itulah gambaran seorang pemuda. Sebagai aktor sosial perubahan, pemuda bukan saja menyandang status sebagai pemimpin masa depan, tetapi juga sebagai tulang punggung bangsa dalam mengisi pembangunan.

Jika berbicara mengenai pemuda, tentu erat kaitannya dengan perkembangan sejarah bangsa Indonesia. Generasi pemuda Indonesia selalu memberikan warna tersendiri bagi perjalanan bangsa ini. Goresan sejarah bangsa Indonesia tidak akan pernah luput dari lembaran sejarah kepemudaanya (Benedict Anderson, 1990). Pada tahun 1928, para pemuda Indonesia dari beragam latar belakang suku, agama dan bahasa membulatkan tekad demi menggalang persatuan bangsa guna berjuang melawan penindasan kaum kolonialis. Sejak saat itu pula, setiap tanggal 28 Oktober kita memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Sedikit menengok sejarah, terjadinya Sumpah Pemuda pada waktu itupun tercipta melalui sejarah yang panjang pula. Atas inisiatif dari PPI(Perhimpunan Pelajar Indonesia) yang beranggotakan pelajar-pelajar dari seluruh Indonesia, diselenggarakanlah rapat akbar para pemuda yang dihadiri oleh wakil-wakil organisasi pemuda, seperti Jong Java, Jong Ambon, Jong Celebes, Jong Batak, Jong Sumatranen Bond, Jong Islamieten Bond, dan masih banyak lagi. Rapat tersebut akhirnya mencetuskan tiga butir poin penting,yaitu

· PERTAMA. Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mengakoe Bertoempah Darah Jang Satoe, Tanah Indonesia.

· KEDOEA. Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mengakoe Berbangsa Jang Satoe, Bangsa Indonesia.

· KETIGA. Kami Poetera dan Poeteri Indonesia, Mendjoendjoeng Bahasa Persatoean, Bahasa Indonesia.

Tiga poin penting itulah yang menjadi isi Sumpah Pemuda. Pemuda saat itu yang mungkin sekarang lazim disebut sebagai mahasiswa memberikan sejarah baru bagi pergerakan di Indonesia. Delapan Puluh tahun sudah Sumpah Pemuda tersebut telah diikrarkan. Sebuah umur yang cukup tua jika dibandingkan dengan umur seorang manusia.

Tuanya umur tidak selalu berbanding lurus dengan semangat yang ditunjukkan oleh para pemudanya. Semangat persatuan yang dulu diusung sedikit banyak sudah terkikis saat ini, ambil contoh kasus tawuran antar mahasiswa beberapa waktu yang lalu. Sesama mahasiswa yang seharusnya memiliki intelektualitas tinggi ternyata saling baku hantam satu sama lain. Anarkisme dan perilaku destruktif tersebut tentunya sangat bertentangan dengan semangat dan jiwa Sumpah Pemuda.

Keadaan yang berbeda ketika melihat wajah sebagian pemuda yang lain. Medali dan penghargaan kelas Internasional berhasil diraih, demi mengharumkan nama bangsa. Sebuah prestasi yang tidak boleh dipandang sebelah mata tentunya. Berbagai macam karya aplikatif berhasil ditemukan untuk digunakan bersama. Bangga diri ini jika bisa berbuat sesuatu untuk negeri.

Sebuah pertanyaan muncul, mau kemanakah kita? Seorang pemuda dan mahasiswa tentunya. Ingin terus terlena dalam indahnya dunia ataukah membuka mata kita akan kenyataan yang ada di negeri ini? Jawabannya kembali ke masing-masing pribadi anda, diam atau beraksi untuk negeri ini apapun bentuknya. Berlomba-lomba mencatatkan nama dalam sejarah emas bangsa Indonesia. Hanya waktu yang akan menjawabnya.

Musuh kita saat ini bukanlah bule-bule pada zaman penjajahan dahulu kala, akan tetapi sifat negatif dari diri kita sendiri yang tatkala keluar bisa membuyarkan impian kita. Selamat hari Sumpah Pemuda yang ke 80, semoga ini bukan seremonia romantisme sejarah saja karena tahun ini pula dihelatperingatan 100 tahun Kebangkitan Nasional, mari kita aktualisasikan semangat dan jiwa Sumpah Pemuda untuk membangun bangsa ini menjadi bangsa yang unggul dan maju, mampu berdiri kokoh di atas pentas dunia.

Salam Sumpah Pemuda ..!!Maju terus Indonesia..!!


*photo by : boobeeh@deviantart.com

10 comments:

duniyakoe October 26, 2008 at 2:20 AM  

-Baca blog ini seakan mengembalikanku ke masa SMP dulu,mendengarkan guru sejarahku menceritakan peristiwa sumpah pemuda,
-Baca postingan ini, ikut merasakan semangat mu
Dan membuatku berpikir sejenak,benar!Sebenernya mau kmana aku membawa negriku ini?!
Aku blum melakukan apa2 sampai detik ini,

Anonymous October 27, 2008 at 9:44 PM  

sumpah pemuda tinggal lah sejarah, dari contoh yang paling sederhana orang lebih bangga akan bahasa lain dibanding dengan bahasa sendiri. Dari persyaratan kerja saja tidak ada persyaratan menguasai bahasa indonesia dengan baik dan benar.

Unknown October 28, 2008 at 5:29 PM  

Chayo2x :D

Tetep semangat Pak Pres ... !!!

rez@RT October 29, 2008 at 8:30 PM  

Wahai bHagas !!
Katakan padaku , Berapa jumlah Pemuda di INDONESIA !!!???

JAWAB DENGAN LANTANG !!!!!!

Anonymous October 30, 2008 at 12:02 PM  

bagus...
pertanyaanku adalah...
itu yang di poto monumen apa ya? :)

Anonymous October 30, 2008 at 11:28 PM  

btw,,,sek apal sumpah pemuda gk ???
sakdurunge posting iki... :D

bhagas November 2, 2008 at 12:26 PM  

@yeni

ak yg belum apa2 yen,hhe...gy penting usaha dulu..:)

@subhi

kalo ngmng masalah persyaratan kerja rada complicated bi,kn era globalisasi jg,yg penting kita ga lupa ma bahasa kita sndr,in my opinion lho ya..

@gavin

kn km yang pak pres..:P

@reza

waduh sa ak ga survei,wkwkkwk...
ak,km dan banyak lainnya...bakal mengguncang dunia..*kata bung karno si.:D

@bang frandi

itu saya poto nemu comot aj mas,jadi maaf gtaw,hehe...

@pepe

lho nek hapal tetep hapal pe...masalahe..implementasine,hehe..

Anonymous November 30, 2008 at 2:18 AM  

benar juga, kembali ke individunya masing2, namun kalo kembali ke pribadi masing2, apakah semuanya masih mau berjuang? pasti ada yg cari senangnya..
nah yang berjuang itu harus mengingatkan pemuda2 yang berleha2 untuk ikut juga meneruskan perjuangan pahlawan terdahulu...

*ngak ada posting update lagi nih gas?*
sukses terus yah buat bhagas ;)

bhagas December 12, 2008 at 2:10 PM  

@bang arul

hehe iya ni mas,belum ada bikin postingan baru..:)

Daniar Suryowati January 25, 2009 at 10:32 PM  

Artikel yang cerdas..wuiiih bangga bgt dan beruntung bs berkenalan dgn remaja Indonesia yang intelek seperti anda ini..wiiii

Lifescapes

random thoughts and passion of my life

About Me

My Photo
bhagas
sleep deprived person
View my complete profile

Blog Archive